Laman

Minggu, 16 Oktober 2011

Kita telah dipanggil berhaji


بِسْــــــــــــــمِ اَللّهِ ارَّحْمَنِ ارَّحِي

Panggilan Berhaji.

Deru pesawat berbadan besar tegap berdada putih,milik maskapai Saudi Arabian Airlines boing 747 melintas diudara rantau Batam kemarin pagi.Kehadirannya tak lain tuk mengangkut jema'ah caha ke Tanah Suci dari embarkasi Batam.
Kembali membawa rindu agar jasad diri hadir ditanah kelahiran para nabi dan rosul...

Pernah tidak mendengar ketika Ahlul bertanya pada si Fulan,"Mengapa belum berangkat berhaji padahal saya tau kehidupanmu sudah sangat mapan?"Si Fulan menjawab singkat ," belum ada panggilan".
Jawaban si Fulan itu salah karena panggilan untuk berhaji itu sudah ada sejak lampau,buktinya ada pada Kitab Suci Al - Qur'an :

Firman Allah SWT.
Qs Al Hajj.26.
Dan (ingatlah), ketika Kami memberikan tempat kepada Ibrahim di tempat Baitullah (dengan mengatakan): "Janganlah kamu memperserikatkan sesuatupun dengan Aku dan sucikanlah rumahKu ini bagi orang-orang yang thawaf, dan orang-orang yang beribadat dan orang-orang yang ruku' dan sujud.


Firman Allah SWT di Surah Al Hajj .27.

وَأَذِّن فِي النَّاسِ بِالْحَجِّ يَأْتُو 03;َ رِجَالاً وَعَلَى كُلِّ ضَامِرٍ يَأْتِينَ مِن كُلِّ فَجٍّ عَمِيقٍ

Qs Al Hajj.27.
Dan berserulah kepada manusia untuk mengerjakan haji, niscaya mereka akan datang kepadamu dengan berjalan kaki, dan mengendarai unta yang kurus yang datang dari segenap penjuru yang jauh,

Dalam Qs Al Hajj 27 diatas,Allah perintahkan kepada nabi Ibrahim As untuk menyerukan/memanggil umat Islam sedunia untuk menunaikan rukun Islam ke lima (bagi yang mampu).
Unta yang kurus diayat itu menggambarkan jauh dan sukarnya perjalanan calon jamaah haji baik dari jarak tempuh ataupun cara sehingga mampu sampai disana,dalam kata lain adalah segala hal ikhwal ikhtiar.

Firman Allah SWT selanjutnya.

Qs Al Hajj 28.
supaya mereka menyaksikan berbagai manfaat bagi mereka dan supaya mereka menyebut nama Allah pada hari yang telah ditentukan atas rezeki yang Allah telah berikan kepada mereka berupa binatang ternak . Maka makanlah sebahagian daripadanya dan (sebahagian lagi) berikanlah untuk dimakan orang-orang yang sengsara dan fakir.

Hari yang ditentukan ialah hari raya haji dan
hari tasyriq, yaitu tanggal 10, 11, 12, dan 13
Dzulhijjah.

Firman Allah SWT selanjutnya.

Qs Al Hajj 29.
Kemudian, hendaklah mereka menghilangkan kotoran yang ada pada badan mereka dan hendaklah mereka menyempurnakan nazar-nazar mereka dan hendaklah mereka melakukan melakukan thawaf sekeliling rumah yang tua itu (Baitullah).

Maksud dari menghilangkan
kotoran di sini ialah memotong rambut,
mengerat/memtong kuku, dll sebagai syarat syarat pelengkap ritual haji.

Dengan adanya ketentuan ayat ayat diatas,masihkah berkata jika kita belum dipanggil berhaji tuk memenuhi seruan Allah SWT?
Segeralah berangkat bila semua telah mendukung dan badan sehat afiat.
Tunggu apa lagi selagi ada kesempatan usia?
JADILAH TAMU KEHORMATAN, JADILAH TAMU ALLAH SWT.

Seiring deru SAA Boing 747 yang berangkat meninggalkan tanah air dari embarkasi Batam Kloter 13(berangkat jam 1O:OO Wib,sampai di Jedah,King Abdul Azziz jam 14:5O),ku ucapkan selamat jalan pada jema'ah calon haji,sampai tujuan dengan segala nikmat,pulang ke tanah air dengan selamat,membawa oleh oleh haji/hajah mabrur.
Insyaallah.Amiin.

Aku melanjutkan rutinitas,ketok dorong angkat itu ini,sambil menangis kecil,bergumam,bertanya pada hati : "kapan diri mampu melangkah/menjejakkan kaki di Tanah Suci.
Akan ziarah kemakam Rosulullah SAW,ke Jabal Rahmah tempat pertemuan nabi Adam As dan ibunda Siti Hawa,siapa tau juga (ditempat itu) aku akan bertemu wajah (mirip) dengan alm ayahnda (Encik) ku tersayang atau almh istriku tercinta serta insan insan terindu (keluarga besar),handai taulan yang telah lama pergi dari hidupku...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar